Cara menghilangkan bekas jerawat salah satunya dapat Anda lakukan dengan menggunakan masker alami. Karena merupakan masker alami, maka bahan-bahan yang digunakan tentu saja dari alam yang banyak terdapat di sekitar kita.
Tidak hanya jerawat saja yang mengganggu, namun bekas jerawat juga dapat membuat penampilan menjadi kurang menarik. Bekas jerawat biasanya timbul akibat menghilangkan jerawat yang kurang tepat sehingga mengakibatkan bintik-bintik hitam pada wajah.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Masker Alami
Bekas jerawat terkadang memang dapat kita samarkan dengan menggunakan make up, namun apakah Anda tidak menginginkan kulit yang bersih dan mulus meski tidak memakai make up? Nah kali ini jika Anda memiliki masalah tersebut dapat diatasi menggunakan masker yang terbuat dari bahan alami. Sudah tidak sabar ingin memakainya? Langsung saja simak beberapa cara membuat dan memakai masker alami seperti yang dikutip dari vemale.com.
Masker kentang
Kentang merupakan salah satu bahan alami anti noda terbaik karena sangat ampuh untuk memutihkan kulit terutama bekas-bekas jerawat dan noda hitam pada wajah.
Cara membuatnya: Parut kentang kemudian ambil airnya, setelah itu oleskan air kentang tersebut ke seluruh wajah dengan menggunakan kapas. Diamkan kurang lebih sekitar 30 menit sampai mongering. Setelah kering dapat dibilas seperti biasa hingga bersih.
Masker jeruk nipis
Selain kentang, jeruk nipis juga merupakan penghilang noda alami yang cukup ampuh. Jeruk nipis dapat mengangkat sel-sel kulit yang telah mati sehingga membantu merawat kulit tetap bersih dan bersinar.
Masker sari tomat
Bahan alami tomat dapat kita gunakan untuk mengatasi bekas jerawat. Caranya: ambil sari tomat kemudian diaplikasikan dengan menggunakan kapas pada wajah. Setelah itu biarkan mengering kurang lebih seama 30-60 menit, terakhir bilas.
Masker mentimun
Anda dapat menggunakan air dari mentimun untuk mengatasi bekas jerawat. Caranya dengan mengaplikasikan mentimun yang sudah diparut pada seluruh wajah. Air mentimun dapat membantu mencerahkan kulit serta menghilangkan bekas jerawat.
Masker wortel rebus
Wortel juga dapat kita gunakan untuk mengatasi bekas jerawat, caranya : rebus wortel, kemudian parut atau hancurkan wortel yang telah direbus tadi. Aplikasikan pada wajah sebagai masker dan diamkan kurang lebih selama 25-30 menit. Setelah itu bilas dengan air hangat.
Lidah buaya
Manfaat lidah buaya ternyata tidak hanya bagus untuk mengatasi rambut rontok, namun bahan alami yang terdapat dalam lidah buaya juga dapat kita gunakan untuk bekas jerawat dan membantu penyembuhan jerawat.
Caranya: Hancurkan lidah buaya kemudian aplikasikan pada bagian yang bernoda.
Masker strawberry dan madu
Kombinasi dua bahan alami strawberry dan madu dapat mengatasi bekas jerawat secara ampuh. Manfaat madu memang sangat baik untuk perawatan kecantikan khususnya untuk kulit. Cukup diaplikasikan seminggu sekali pada wajah dan Anda akan mendapatkan kulit yang semakin cerah.
Penggunaan masker alami diatas tentu saja tidak dapat memberikan efek secara langsung atau instan seperti penggunaan bahan kimia. Anda membutuhkan waktu untuk melihat perkembangannya, namun dengan melakukannya secara rutin maka Anda dapat melihat hasil yang memuaskan. Tertarik mencoba cara menghilangkan bekas jerawat dengan masker alami diatas?
Tidak ada komentar:
Posting Komentar